Friday, November 3, 2017

Awal Mula Kemunculan Slenderman

Awal Mula Kemunculan Slenderman

Slenderman merupakan urban legend yang sangat mengerikan bagi sejumlah kalangan masyarakat internasional. Kisah legenda ini mulai bermunculan setelah kontes dunia maya diselenggarakan. Tujuan utama dari kontes tersebut sebenarnya hanya untuk menegaskan jika alam gaib benar-benar ada. 

Kontes tersebut pun mengharuskan setiap peserta menciptakan sosok hantu mereka masing-masing dengan catatan jika penggambarannya pun harus nyata dan dilengkapi dengan kisahnya. Kontes ini dimenangkan oleh tokoh Slenderman, namun ternyata kontes tersebut tidak berakhir sampai disitu saja. Pasalnya setelah sempat menggegerkan dunia maya karakter hantu Slenderman mulai terjadi di kehidupan nyata.

Menurut legenda yang banyak diceritakan, sosok makhluk gaib yang dikenal dengan nama Slenderman konon bukan hanya hantu buatan. Namun sosok hantu dengan wujud tubuh yang tinggi kurus, tangan dan kakinya yang panjang dan ramping sudah ada sejak beberapa abad sebelumnya. Lengkap dengan sosok tanpa wajah dan mengenakan setelan jas lengkap. 

Konon berdasarkan kisah legendanya, hantu tersebut merupakan perwujudan dari sosok yang sangat jahat. Tapi ada juga yang percaya jika sosok mahkluk gaib ini adalah arwah seorang penyihir yang mengintai anak-anak untuk dijadikan tumbal ilmu hitamnya.

1. Kematian Tragis
Sosok hantu ini menjadi sebuah legenda yang sangat mengerikan bagi banyak kalangan Eropa dan Amerika. Konon bagi siapa saja yang melihat sosoknya maka ia akan berakhir dengan kematian yang tragis. Diculik, disiksa dan di bantai dengan mengerikan, tubuhnya di mutilasi dan di gantung di pepohonan.

2. Kebakaran Perpustakaan
Banyak kisah yang beredar mengenai teror hantu yang satu ini, beberapa kalangan sempat menghubungkannya dengan sebuah kebakaran hebat yang melanda salah satu perpustakaan di Amerika. Konon makhluk ini marah karena identitasnya mulai terbuka setelah salah seorang pria menemukan sosoknya dalam sebuah foto kusam beberapa abad silam.

3. Hilangkan 14 Orang Anak-Anak
Dunia internasional pun sempat digegerkan dengan hilangkan 14 orang anak kecil dalam waktu yang bersamaan. Meski tidak jelas kejadiannya namun sejumlah kalangan percaya jika kejadian tersebut merupakan aksi hantu legendaris ini. Hal tersebut pun bukan tanpa alasan, karena berdasarkan legendanya sosok hantu ini memang bertujuan menculik dan membunuh anak kecil.

HCI

Artikel Terkait

Awal Mula Kemunculan Slenderman
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email